
Ketua Pembina YKB Merayakan Natal Bersama Anak – Anak Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
December 28, 2024
Press Conference Tour Of Kemala Yogyakarta 2025
January 11, 2025Jakarta, 8 Januari 2025
Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari, Ny. Martha Dedi Prasetyo menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Terkait Tour of Kemala yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 – 16 Februari 2025 dan berlangsung di Yogyakarta.
Kegiatan Tour Of Kemala Yogyakarta menampilkan berbagai kategori dan akan bertanding di Criterium 2.2 KM, Tour 55 KM dan Race 123 KM.
Turut hadir, Wakil Ketua Panitia Ny. Eka Sandi Nugroho, Koordinator Lapangan Tour Of Kemala Ny. Ernie Agung Setia Imam. Race Management
Brigjen. Pol. Sambodo Purnomo Yogo, S.I.K., M.T.C.P. beserta Anggota, Perwakilan Sponsor, EO dan Panitia Tour Of Kemala.
Kegiatan Rapat Koordinasi ini dilaksanakan di Ruang Kemala, Gedung Bhayangkari.
#yayasankemalabhayangkari
#ykbpusat
#ketuapenguruspusat
#penguruspusatykb
#TourofKemala